Ada banyak penghargaan/award dalam sepakbola, baik yang diberikan secara individu/ perorangan maupun secara kelompok/tim.
Ada award buat spanduk di stadion-stadion di Italia.
Penghargaan itu bernama Sandro Ciotti Award yang diambil dari nama seorang wartawan terkenal yang meninggal tahun 2003, penghargaan ini diberikan bagi spanduk yang memilik isi paling menarik.
Tahun ini penghargaan tersebut diberikan kepada spanduk milik tifosi Torino yang berisi "Setidaknya aku mabuk", spanduk tersebut dimiliki oleh seorang wanita pendukung Torino berusia 22 Tahun, Eleneora Ingrassia.
Posisi kedua jatuh ke tangan suporter AC Milan yang meledek presiden klubnya, Silvio Berlusconi. Spanduk itu menyindir skandal Berlusconi dengan seorang model belia bernama Noemi yang memanggil Berlusconi dengan sebutan 'Papi' dan mendapatkan banyak hadiah darinya.
Saat bursa transfer musim panas berlangsung, tifosi Milan memajang spanduk besar di San Siro dengan tulisan, "Papi, belikan aku Adebayor. Tertanda, Noemi". Kenyataannya, Emmanuel Adebayor hijrah dari Arsenal ke Manchester City.
Di ibukota, suporter AS Roma banyak yang menyatakan ketidaksenangannya dengan cara Presiden Rosella Sensi menjalankan klubnya. Penolakan Sensi terhadap tawaran untuk membeli Giallorossi ditanggapi sinis tifosi.
"Jika benar ada tawaran, jadilah Scarlett O'Hara dan terbanglah bersama angin". Rosella dalam bahasa Inggris berarti Scarlett atau merah marun. Scarlett O'Hara yang dimaksud adalah aktris di film legendaris Gone with the Wind.
Jose Mourinho yang banyak memancing kontroversi juga tak luput mendapat cibiran di spanduk. Sebuah spanduk bertuliskan "Mourinho belajar bahasa Italia cuma agar bisa berkata hal-hal sampah" mendapat award di posisi empat.
Salah satu tulisan spanduk yang masuk 10 besar adalah spanduk yang mencela Antonio Cassano, bintang Sampdoria yang dalam sebuah buku biografi mengaku telah meniduri 700 orang perempuan.
"700 perempuan untuk Cassano. Tapi otaknya masih perjaka dan belum pernah tersentuh". Demikian isinya seperti dikabarkan Football Italia.
hehehe...ada-ada saja kelakuan para suporter.
Ingin Update informasi AC Milan dan Persipura langsung ke Email anda? Silahkan masukan alamat email anda disini.
7 komentar:
nice blog....
Salam sukses kawan
the top 100 site http://eurobillion.mastertop100.org free subscribe
nice posting stanley...
wnt some cake....stanley...
good article...n...nice to meet you...
wah...menarik nih... :)
keep it up! :D
*maaf bru bisa mampir ke blog ini. Coz, bru bisa OL hri ni*
Posting Komentar
Trims karena sudah bersedia meluangkan waktu untuk berkomentar di blog saya (Tapi yang SOPAN yach, dan JANGAN melakukan Spaming)