sebanyak 22 pemain dan ofisial diberangkatkan ke ajang multi event dua tahunan,SEA Games 2009 Laos, dengan satu tekad mempersembahkan yang terbaik untuk bangsa dan negara.
Asisten manajer timnas U-23 Indonesia Chandra Solehan dihubungi wartawan, Senin (30/11), menyatakan skuad timnas siang tadi telah meninggalkan tanah air melalui bandara Sokarno-Hatta, Cengkareng, Banten.
"Rombongan telah meninggalkan Hotel Aston, Kuningan, Jakarta sekitar pukul 1100 WIB menuju bandara. Sesuai jadwal, akan terbang sekitar pukul 1300 WIB menuju Laos dengan menggunakan pesawat maskapai penerbangan Thailand," kata Chandra beberapa saat lalu.
Ditambahkan, perjuangan skuad "Merah Putih" junior kali ini tidak mudah karena tergabung di grup B bersama Singapura dan Myanmar, serta tuan rumah Laos yang akan dihadapi di laga pertama, 5 Desember mendatang.
Sementara di grup lain bercokol juara bertahan Thailand, Vietnam, Malaysia, Timor Leste dan Kamboja.
Meski demikian masih kata Chandra, pihaknya optimis bisa meraih prestasi gemilang di Laos nanti, terlebih dengan bergabungnya striker Boaz Salossa yang diharapkan bisa menambah daya dobrak lini depan.
Ingin Update informasi AC Milan dan Persipura langsung ke Email anda? Silahkan masukan alamat email anda disini.
1 komentar:
satukan tekad Garuda didadamoe bradeuh !!
Posting Komentar
Trims karena sudah bersedia meluangkan waktu untuk berkomentar di blog saya (Tapi yang SOPAN yach, dan JANGAN melakukan Spaming)