Gempa di Indonesia datang silih berganti, masih belum hilang dari ingatan kita bagaimana gempa di Tasikmalaya menghancurkan tempat itu, sekarang terjadi lagi gempa yang kekuatannya lebih besar lagi yaitu 7.6 sr yang meluluhlantahkan kota Padang-Sumatera Barat.
Gempa tersebut tak hanya berimbas kepada penduduk sekitarnya, tapi juga berimbas kepada penduduk asal Padang yang menetap di Palembang. Salah satunya yang merasakan bencana ini, pemain Sriwijaya FC, Oktavianus.
Pemain yang hari ini berulangtahun ke-28 itu kehilangan rumah barunya di Padang. Rumah hasil kerja kerasnya selama menjadi pesepakbola rusak parah akibat gempa.
"Rusak parah rumah saya yang di Padang. Mungkin hari ini saya harus pulang kampung melihat langsung kondisinya," kata Oktavianus, kepada pers, di Palembang, Kamis (1/10/2009).
Menurut Okta--panggilannya--yang membuatnya bertambah sedih adalah kondisi rumah orangtua dan keluarga besarnya juga porak poranda akibat gempa. Akibatnya, kondisi keluarganya di sana dalam kesusahan. "Ya keluarga saya dalam kesulitan di sana," katanya.
Seperti diketahui Okta merupakan pemain asal Padang dan dibesarkan di sana pula. Bahkan sebelum bergabung dengan SFC, pemain yang kerap dijuluki "Si Belut" ini, berada dalam binaan dan bermain di Semen Padang.
Kini Oktavianus tengah mencari tiket pesawat guna pulang ke Padang. Kemungkinan besar dia akan berangkat sore ini menuju Padang. Okta mengakui, menjelang hari ulang tahunnya 1 Oktober 2009 hari ini, musibah datang silih berganti.
"Sebelumnya mobil saya juga mengalami kerusakan. Saya berharap kondisi keluarga saya di Padang baik-baik saja di sana," tandasnya.
~Detiksport.com~
Ingin Update informasi AC Milan dan Persipura langsung ke Email anda? Silahkan masukan alamat email anda disini.
0 komentar:
Posting Komentar
Trims karena sudah bersedia meluangkan waktu untuk berkomentar di blog saya (Tapi yang SOPAN yach, dan JANGAN melakukan Spaming)