Sepertinya gempa bumi masih terus terjadi di tanah air kita ini, sebelumnya terjadi di Pariaman dengan kekuatan 7,6 SR yang memakan korban ratusan jiwa.
Kemudian baru-baru ini giliran Gorontalo-Sulut (5,3 SR) dan Manokwari-Papua (6,1 SR) -untung gak sampai ke Nabire-
Berbagai ucapan simpati dan bantuan silih berganti datang dari berbagai kalangan dan Negara sahabat (termasuk Malaysia gak yach?).
Kini direncanakan keuntungan dari digelarnya laga Community Shield (agak aneh ngucapinnya) akan disumbangkan ke korban bencana di pariaman-Sumbar.
"Kami memang sudah memutuskan, keuntungan dari laga ini akan digunakan untuk kegiatan sosial. Hal ini seperti yang berlaku pada laga laga Community Shield lainnya," kata Joko dalam keterangan persnya di kantor Liga, Kuningan, Jakarta, Senin (5/10).
"Karena gempa dahsyat baru saja melanda Sumbar, tentunya keuntungan laga ini akan kami salurkan ke sana. Terlebih karena bencana itu bersifat nasional."
Pertandingan laga pembuka Liga Super Indonesia yang digelar distadion Andi Mattalatta, Mattoanging, Makassar, Rabu (7/10), akan mempertemukan Persipura Jayapura (sebagai Juara Liga Super) dan Sriwijaya FC (Juara Coppa Indonesia).
Laga ini akan menyedot dana sekitar Rp. 400 juta seperti yang dijelaskan Joko yang juga direktur kompetisi Liga.
"Kalau pun pada akhirnya tidak ada keuntungan dari pertandingan ini, Liga tanpa bermaksud mendahului telah lebih dahulu memberikan sumbangan kepada para korban gempa di Sumbar, sebesar Rp25 juta," kata Joko.
Nilai ini memang tidak seberapa. Namun demikian, ia memastikan, jika hal ini dilakukan untuk menunjukkan kesungguhan pihaknya dalam membantu korban bencana.
Sudahkah sobat-sobat gibol membantu?
~ Goal.com ~
Ingin Update informasi AC Milan dan Persipura langsung ke Email anda? Silahkan masukan alamat email anda disini.
0 komentar:
Posting Komentar
Trims karena sudah bersedia meluangkan waktu untuk berkomentar di blog saya (Tapi yang SOPAN yach, dan JANGAN melakukan Spaming)